Dewan Pengurus Pusat (DPP) Lembaga Adat Tolaki (LAT) melantik Dewan Pengurus Daerah (DPD) Lembaga Adat Tolaki (LAT) Kabupaten Kolaka

News, Ragam99 views

StoryNews.id, Kolaka – Bupati Kolaka H. Ahmad Safei, SH.,MH bersama Wakil Bupati Kolaka H. Muh. Jayadin, SE.,ME, Ketua DPRD Kolaka Ir. Syaifullah Halik, Ketua Umum DPP LAT beserta Rimbi dan Forkopimda menghadiri pengukuhan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Adat Tolaki (LAT) di hotel Sutan Raja . Sabtu, (21/10/2023

Berdasarkan implementasi Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 52 tahun 2014 tentang Pedoman Pengakuan dan Perlindungan Masyarakat Hukum Adat, bahwa pemerintah memberikan perlindungan hak-hak terhadap keberadaan budaya adat istiadat .

Baca Juga:  Tim Seleksi Bawaslu Sultra Akan Gelar Pengumuman Pendaftaran Penerimaan Calon Anggota Bawaslu, Berikut Tahapannya

Dalam sambutannya, Bupati Kolaka H. Ahmad Safei, SH.,MH mengapresiasi dan memberikan selamat kepada jajaran pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Adat Tolaki (LAT) atas terbentuknya sebagai wadah organisasi masyarakat adat Tolaki untuk bersinergi dengan pemerintah dalam melestarikan adat dan budaya suku Tolaki.

“Semoga pengukuhan kali ini betul-betul kita jadikan momentum untuk kembaliq mengokohkan kebersamaan, sehingga adat istiadat masyarakat Tolaki khususnya di Kabupaten Kolaka dapat terus kita pertahankan dan lestarikan bahkan kita kembangkan agar bisa menjadi kebanggaan bagi seluruh masyarakat Kolaka .” Ucapnya

Baca Juga:  Terungkap, Polisi Amankan 6 Pelaku Pengeroyokan Kader PMII Bone

Dalam acara tersebut sangat sakral dilakukan proses pomberehu, a (pengukuhan) sebagai simbol bahwa Kalosara harus dijunjung tinggi sebagai simbol dasar suku tolaki dalam hidup bermasyarakat dengan semboyan ” inae konasara ie pinesara inae liasara ie pinekasara artinya sapa yg menghargai adat istiadat suku suatu wilayah maka akan dihargai pula tetapi apabila tidak menghargai adat istiadat suku wilayah tertentu maka akan di kucilkan dalam kehidupan bermasyarakat.

Baca Juga:  Ketua Gerindra Sultra Himbau Calegnya fokus Pemenangan di Dapil Masing Masing

Sementra itu ketua umum DPP LAT H. Masyhur Masie Abunawas dalam sambutannya mengatakan “saya mengharapkan dengan hadirnya DPD lembaga adat tolaki di kolaka dapat bersinergi dengan seluruh panguyuban seluruh etnis suku dikolaka bersama-sama membantu pemerintah dalam memajukan pembangunan daerah serta menjaga persatuan dan kesatuan sesama etnis yang berada di wilayah Kolaka” ungkapnya.

Komentar