StoryNews.Id, Konsel, 23/2/2022, pelaksanaan bakti sosial yang diselenggarakan LA Center di Kab. Konsel di kunjungi oleh Wakil Gubernur Sultra, H. Lukman Abunawas.
Kegiatan yang digelar LA Center ini, adalah program prioritas organisasi sosial kasyarakatan, kata Wagub Sultra.
“Apa yang dilaksanakan oleh LA Center dan AMCF di palangga ini sejalan dengan visi misi pemerintahan Ali Mazi – Lukman (AMAN), Yakni SULTRA SEHAT” disampaikan Wagub Sultra kepada Ansyari Tawulo dan pemerintah kecamatan serta pemerintah desa yang mendampinginya melihat proses sunat massal yang dilaksanakan di Balai Desa Onembute, Palangga, Konsel.
Wagub merasa bahagia dan senang, LA Center melaksanakan kegiatan sunat di kampung ibundanya.
“Anak-anak yang disunat ini, mereka cucu atau kemenakan saya, karena di desa onembute ini rata-rata keluarga saya” ucap Wagub.
Wagub juga bertanya kepada tim kesehatan “sudah berapa peserta anak yang terdaftar”? dan dengan tegas dijawab, sampai saat ini sudah 130 pasien yang terdaftar dan masih akan banyak lagi masyarakat yang akan mendatangi balai desa untuk didaftarkan anaknya *.*
Komentar